Berkolaborasi Bersama 4 Seni Rupa Lukisan Jatim, Artotel TS Suites Surabaya Gelar Seni Lukisan

SURABAYA : ( KABARAKTUALITA.COM ) — Empat Seniman Seni Rupa Jawa Timur memamerkan sebuah karya – karyanya di Artotel TS Suites – Surabaya.
Bertajuk ” DI ANTARA HUJAN ” Pameran Seni Rupa Lukisan ini memamerkan berbagai Lukisan berupa Lukisan Abstract, Semi Realist serta Pop art.
Dalam Pameran tersebut, para seniman Lukisan memamerkan sebanyak 23 karya dengan berbagai Corak dan Narasi ide yang diambil danri Momen Emosional, Ingatan Masa Kecil dan Kerinduan pada Alam yang merupakan hasil Karya dari empat (4) Seniman seperti Friski Jayantoro, Suwandi Waeng, Osyadha Ramadhanna, dan Victor Syahrul Akbar.
Menurut Nabilla Humaira selaku Marcom Manager Artotel TS Suites — Surabaya mengatakan, Pameran ini digelar dengan tujuan untuk terbentuknya ARTSPACE di Artotel sebagai upaya untuk memberi wadah bagi teman-teman seniman muda, khususnya bagi seniman yang berada di Area Jawa Timur .dalam mengekspresikan diri melalui Karya Aeni mereka.
Disamping itu.Masih kata Nabila Humaira, Pihaknya akan aktif untuk menyediakan Workshop di Area ARTSPACE ini bagi anak-anak muda yang ingin menyalurkan karya di Bidang Seni.
Sementara pelaku seniman Lukisan Di Antara Hujan Friski Jayantoro memaparrkan, pameran yang digelar kali ini adalah sebagai bentuk semangat serta bagaimana empat (4) seni perupa menyambut datangnya hujan yang merupakan Ekspresi dari munculnya berbega: ruang seni yang mendukung seniman lokal untuk berkarya
Disis lain, pembukaan pameran ini juga dimeriahkan dengan Art Talkshow dari Kacamata Kolektor Seni yang di lead oleh Alridge Tjiptarahardja selaku Founder dari UYCC ( Unicorn Young Collectors Club ).
Ditambahkan Nabila Humaira, bahwa Art Gallery serta Roanld Sitolang yang merupakan pemilik Teh Villa Gallery.Dan rangkaian kegiatan ini juga dihadini oleh berbegai Kolektor Seni Surabaya yang antusias dengan Karya-Karya yang dipamerkan.
Untuk diketahui, bahwa pameran ” Di Antara Hujan ” dapat dinikmati oleh para pengunjung mulai tanggal 7 Juli hingga 7 Agustus 2023.dan dibuka mulai pukul 16.00 hingga 18.00 WIB di Artspace Artotel TS Suites – Surabaya ( dji ).