Pendidikan

Unesa Membuka Program Studi Baru: S-1 Kecerdasan Artifisial

 

SURABAYA : ( KABARAKTUALITA.COM ) – Universitas Negeri Surabaya (Unesa) membuka program studi (prodi) baru pada jalur penerimaan mahasiswa baru tahun ini, yakni S-1 Kecerdasan Artifisial (AI).

Prodi ini bernaung di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) dan dapat dipilih melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), golden ticket, dan jalur mandiri.

Prodi S-1 Kecerdasan Artifisial mempelajari pengembangan sistem cerdas yang meniru kemampuan manusia, termasuk pembelajaran mesin, deep learning, sains kognitif, visi komputer, pemrosesan bahasa alami, analisis big data, robotika, dan green computing.

“Perkuliahan prodi ini mengombinasikan teori dan praktik dengan ciri khas yang mencerminkan visi serta keunggulan Unesa, terutama dalam bidang techno-edupreneurship dan cognitive science,” kata Koorprodi S-1 Kecerdasan Artifisial, Elly Matul Imah dalam keterangan siaran pers. Senin 10 Maret 2025.

Menurutnya, Prodi ini memiliki beberapa ciri khas yang membedakannya dengan prodi serupa di kampus lain, seperti muatan mata kuliah yang mencakup Sains Neuro Kognitif, Machine Learning, Analisis Big Data, Deep Learning, Komputer Asistif, Cloud Computing, Natural Language Processing, Bioinformatika, Quantum Computing, Kecerdasan Bisnis, dan lain-lain.

Lulusan Prodi S-1 Kecerdasan Artifisial Unesa diharapkan dapat menjadi profesional yang mampu mengembangkan dan menerapkan teknologi kecerdasan artifisial dalam berbagai bidang, seperti bisnis, kesehatan, pendidikan, dan lain-lain. Beberapa profil lulusan yang diharapkan adalah:

– Profesional AI atau ML analyst atau engineer

– AI digital entrepreneur

– AI Neuro cognition analyst

– Data intelligence analyst atau engineer

Informasi lebih lanjut tentang prodi, jalur penerimaan, tanggal penting, dan lain-lain dapat dilihat di laman Admisi Unesa. ( dji )

Related Articles

Back to top button